Membangun Serta mewujudkan Tuban Sejahtera, Berkeadilan, Berbudaya, Berdaya Saing dan Berbasis Lingkungan Melalui "Mbangun Deso Noto Kutho"

Artikel

Desa Kumpulrejo Parengan Tuban Gelar Tradisi Sedekah Bumi ,Wujud Syukur dan Lestarikan Budaya

18 Oktober 2023 11:36:51  Desa Digital  105 Kali Dibaca  Berita Desa
Kumpulrejo-parengan.desa.id - Sebagai bentuk rasa syukur atas limpahan rizki dari Tuhan Yang Maha Esa, warga Desa Kumpulrejo, Kecamatan Parengan, Kabupaten Tuban hari ini menggelar kegiatan sedekah bumi, Jumat (09/06/2023).
 
Kegiatan yang berlangsung di lokasi cungkup Dewi Sri Dusun Krasaan Desa Kumpulrejo tersebut, dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Tuban, Forkopimka Parengan, Kepala Desa Kumpulrejo beserta perangkat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, para tamu undangan dan warga setempat.
 
Pada pagi hari acara diawali dengan
membawa tumpeng dan berbagai macam makanan hasil pertanian warga setempat, dilanjut kan dengan doa bersama dan pertunjukan seni langen tayub yang di awali oleh anak anak penggembala sapi ,kerbau atau domba ( bocah angon )
 
Dalam sambutannya, Kepala Desa Kumpulrejo Kunarsono mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak, yang telah membantu terlaksananya acara Sedekah Bumi dengan lancar dan tertib.
 
Ia juga menyampaikan, bahwa acara ini merupakan tradisi yang diwariskan oleh leluhur dan sepatutnya untuk terus dijaga dan dilestarikan.
 
"Sedekah Bumi merupakan wujud rasa syukur kita, semoga dengan adanya kegiatan ini akan mempererat kebersamaan dan kerukunan antar warga," ungkapnya.
 
Dalam kesempatan yang sama, Wakil Ketua DPRD Tuban Imam Sutiono menyampaikan, melalui momen ini masyarakat Desa Kumpulrejo bisa semakin guyub rukun dan bersatu dalam melakukan kegiatan apapun di desa. 
 
"Sisi positif yang lain dari tradisi ini adalah mengenalkan sejarah maupun kebudayaan yang ada didesa kepada para generasi penerus," ujar Imam.
 
Hingga berita ini ditulis, rangkaian acara Sedekah Bumi Desa Kumpulrejo masih berlangsung dan memasuki pertunjukan gelar seni langen tayub hingga malam hari. (amien/kmplrjo)

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Aparatur Desa

Back Next

Statistik Penduduk

Agenda

Sinergi Program

Portal Kabupaten Tuban
Pengaduan Layanan Publik
Tuban Smart City
JDIH Kabupaten Tuban
Mal Pelayanan Publik
DTKS Kemensos
Prodeskel

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Wilayah Desa

Lokasi Kantor Desa


Alamat : Jl. Darma Bakti No 76 Kumpulrejo Kecamatan Parengan Kabupaten Tuban
Desa : Kumpulrejo
Kecamatan : Parengan
Kabupaten : Tuban
Kodepos : 62372
Telepon :
Email : emaildesa@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:424
    Kemarin:155
    Total Pengunjung:133.251
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:34.237.245.80
    Browser:Tidak ditemukan